RSS

Saya Terima Nikahnya...



Penulis: Aida Ahmad dan Elita D. Kaseem
Judul  : Kusebut Namamu dalam Ijab dan Qabul
Tahun : 2013
Penerbit: PT. Elex Media Komputindo
Halaman: 180 halaman


Kusebut Namamu dalam Ijab dan Qabul. Saat pertama kali membaca judul buku ini, saya langsung senyam-senyum. Sejenak, pikiran saya melayang ke masa 5 tahun 3 bulan silam, saat seorang laki-laki menyebut nama saya di dalam ijab dan qabul. Rasa bahagia, haru, dan beberapa perasaan lainnya yang sulit untuk didefenisikan kembali berkelebat. Ah... indahnya... sungguh pemilihan judul buku yang tepat dan menarik buat saya, dengan warna hijaunya yang cerah.

Saat membuka lembar demi lembar, buku ini ternyata tidak hanya mengajak pembacanya yang sudah menikah untuk kembali memaknai arti sebuah ijab dan qabul. Mengingatkan kita terhadap perjanjian kuat yang telah diucapkan oleh seseorang yang saat ini telah menjadi suami. Indahnya mengetahui hikmah dari rahasia jodoh, karena  setiap pernikahan tentu ada dinamikanya. Tapi, buku ini juga dapat dijadikan penyemangat bagi para single yang tengah berada dalam penantian dalam menemukan jodoh.

Bagi orang-orang yang pernah berada dalam situasi phobia terhadap sebuah pernikahan, baik karena trauma akan sebuah kejadian di masa lalu, latar belakang pernikahan anggota keluarga yang tidak harmonis atau gagal, dan seribu satu ketakutan-ketakutan lainnya, sangat tepat untuk membaca uraian disetiap lembar halaman buku ini. Bagaimanapun, menikah adalah sebuah keniscayaan bagi orang yang beriman, namun jodoh tetaplah keputusan Allah Swt.

Banyak sekali ibroh yang bisa kita ambil dari buku yang ditulis duet ini. Menggunakan gaya bahasa yang ringan mengalir, disertai contoh-contoh kisah orang-orang yang terkenal di dunia, bahkan menariknya lagi ada beberapa kisah (true story) tentang cerita dibalik jodoh, yang ditulis dengan gaya sebuah cerpen, jadi ada "aroma" fiksi di dalam buku nonfiksi. Di lembar-lembar terakhir ada kumpulan doa yang masih berkaitan dengan jodoh.

Sulit bagi saya untuk menemukan kekurangan dari buku ini. Akhirnya, saya hanya bisa merekomendasikan, sangat merekomendasikan buku ini bagi muslim dan muslimah, baik yang single maupun yang sudah menikah, kalau perlu hadiahi buku ini kepada suami/istri, saudara, sahabat, atau calon pendamping hidup Anda yang beberapa saat lagi akan menyebut nama Anda dalam ijab dan qabul.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 komentar:

aida_ahmad mengatakan...

Alhamdulillah...terimakasih banyak ummi Oci..moga selalu berbahagia bersama abi dan Nay.

cerita mengatakan...

Masama Mbak Aida, aamiin untuk doanya, demikian juga dengan Mbak yah. tetap menginspirasi dengan tulisan-tulisan bermutunya :)

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Follower